Cara Memperbaiki Accu Basah dan Kering.
Cara memperbaiki aki kering tidaklah jauh berbeda
dengan cara memperbaiki aki basah, karena keduanya memiliki fungsi yang sama
pada kendaraan. Aki merupakan sumber listrik pada sebuah kendaraan yang
meliputi double starter, klakson, lampu sein dan lain-lain. Apa bila aki anda
lemah maka semua komponen yang berhubungan dengan kelistrikan tidak akan
bekerja dengan maksimal.
Akhir-akhir ini banyak produsen – produsen otomotif
sepeda motor yang beralih menggunakan aki kering, karena penggunaan aki kering
di nilai jauh lebih efisien ketimbang menggunakan aki basah. Aki kering (MF)
adalah aki yang bebas perawatan, jadi pengguna tidak perlu takut kehabisan air
aki selama penggunaan, hal ini sangat berbeda dengan penggunaan aki basah yang
harus selalu melakukan perawatan aki mengontrol ketinggian air aki tetap berada
pada garis aman yang hampir di lakukan tiap bulan, karena apa bila aki basah
kehabisan air aki maka aki tersebut dapat rusak.
Untuk memperbaiki aki kering, persiapkan terlebih
dahulu alat-alat yang di butuhkan berupa obeng minus (-), suntikan dan air zuur
(jangan sampai keliru dengan air aki yang di gunakan untuk menambah volume air
aki saat penggunaan. Air zuur adalah air aki yang di gunakan pada saat aki
masih baru).
Langkah-langkah memperbaiki aki kering
1. Lepas terlebih dahulu aki dari tempatnya (untuk
melepas copot kabel positif terlebih dahulu,
sedang untuk memasang pasang kabel
negatif terlebih dahulu)
2. Buka paksa tutup aki dengan menggunakan obeng
minus atau apa saja yang penting bisa terbuka. Hal ini karena oleh pabrikan
memang di lem dan ditutup rapat, dan biasanya tertera “di larang membuka tutup”
karena saya akui kita orang Indonesia suka mengakali pabrik dengan meniru atau
merenovasi.
3. Setelah tutup aki terbuka, biasanya ada 6 lubang
aki dengan penutup dari karet, isikan air zuur tadi kedalam aki kering
kira-kira sampai 1 cm dari mulut lubang aki
4. Tutup kembali rapat-rapat tutup aki tadi dan bila
perlu pakai lem agar rapat
5. Pasang kembali aki kedalam kendaraan anda, ingat
susunan kabelnya pada no.1
6. Setelah semua terpasang rapi coba nyalakan motor
dan ajak jalan dengan RPM agak tinggi selama kurang lebih 20 menit.
Setelah aki terisi penuh, maka aki akan dapat
beroperasi dengan normal kembali, namun jika anda sudah melakukan cara di atas
dan belum berhasil, itu tandanya anda harus membeli aki yang baru. Tidak ada
salahnya mencoba trik di atas sebelum membeli aki baru, karena caranya yang
sederhana dan hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja.
Pada penjelasan dibawah ini ialah mengenai pada accu
basah yang soak dan cara untuk
memperbaikinya.
Ada beberapa faktor penyebab aki
rusak mulai dari kita salah dalam pemakaian, bisa juga di sebabkan dari usia
aki tersebut yang mana pemakaian aki tersebut memang sudah terlampau lama dan
kerusakan seperti ini memang alami atau natural dari aki itu sendiri. Kalau
memang aki sudah lapuk usia dan sudah tidak bisa di pakai maupun di perbaiki
mungkin memang seharusnya segera ganti dengan aki yang baru.
Saat aki kendaraan kita mengalami kerusakan mungkin ada baiknya kita coba
memperbaiki aki yang rusak tersebut dengan cara yang mudah dan juga dengan
hemat biaya atau pun tidak mengeluarkan biaya yang banyak, tentunya ini juga
akan menghemat pengeluaran kita dalam kebutuhan sehari-hari dari pada harus
buru-buru membeli aki yang baru dan pastinya dengan harga yang lumayan mahal.
Dalam memperbaiki aki basah yang rusak tentunya kita akan membutuhkan beberapa
bahan dan juga langkah-langkah dalam proses memperbaiki aki yang rusak
tersebut, untuk bahan-bahan serta cara memperbaiki aki basah yang rusak maka
simak dan cermati dengan baik di bawah ini:
Bahan-bahan untuk memperbaiki aki basah yang rusak atau soak.
1. Yang pertama tentunya aki yang rusak atau aki yang soak.
2.Obeng, bisa obeng plus / minus.
3. Air panas.
4. Obat sakit kepala atau bodrex.
5.Air aki zuur, dan pastikan jangan
salah air aki zuur yang untuk mengisi baru bukan untuk menambah, biasanya orang
menyebutnya dengan air aki sir.
Cara memperbaiki aki basah yang soak atau rusak.
1. Pertama
kali buka tutup cairan aki dengan obeng.
2. Setelah
itu buang cairan atau air aki yang lama sampai benar-benar tuntas.
3. Lalu isi
aki dengan air panas kemudian kocok aki dan buang air kocok kan aki, lakukan
tahap ini 3-4 kali atau sampai air kocok kan aki benar-benar bersih.
4. Diamkan
dan keringkan aki dengan cara di balik atau tutup cairan aki berada di bawah
sekitar 4 jam atau sampai aki benar-benar kering.
5. Isi aki dengan air aki
zuur sampai batas upper level dan setiap lubang di beri bodrex yang sudah di
tumbuk halus atau di halus kan.
6. Diamkan aki kurang lebih
satu hari agar cairan zuur dan bodrex bercampur dan setelah itu aki siap
digunakan kembali.
Daftar Pustaka: